Heboh, ular besar dan panjang masuk kampus
ULAR PANJANG DI TANGKAP DI DALAM KAMPUS(foto krjogja.com)
Yogya-majalaburungpas.com warta satwa, Se ekor ular sanca cinde yang berjenis kelamin jantan di temukan di dalam ruang kampus STIE IEU jalan Hayam Wuruk Jogjakarta Jumat 11/01/2013.
Ular ini di duga dari luar kampus yang terdapat rumah kosong yang berdekatan dengan kampus yang tak berpenghuni.
Menurut salah satu penangkapnya dari anggota mapala kampus tersebut, ular phyton ini akan kembali di lepas ke alam bebas namun akan di rawat dahulu karena ular dalam kondisi yang letih dan ada kulitnya terkelupas.
Beruntung proses belajar mengajar di kampus ini sudah mendekati selesai sekitar jam 11.35 menit, sehingga untuk mengantisipasi agar tidak gaduh maka pihak kampus membolehkan mahasiswanya keluar ruangan hal ini agar ular tidak merepotkan “kata salah petugas keamanan di STIE IEU, bernama Anton Susanto tersebut kepada para awak media.
Satwa ular yang masuk kampus pada awal tahun 2013 ini menjadi catatan unik karena sebelumnya belum pernah ada, bahkan ini termasuk langka apalagi ularnya cukup besar dan panjang, sehingga untuk mengangkatnya di butuhkan 3 orang, dengan tehnik seorang pegang kepala, yang tengah memegang badan dan yang terakhir bagian ekor atau petit. “Team red”
