Breeding Jalak Uren dan Murai "Suwarno Gunungkidul kian di kenal
induk jalak suren di kandang Suwarno mertelu gunungkidul
Majalahburungpas.com, penghobis burung kicauan yang satu ini sudah menggeluti breeding sejak 2003 yang lalu dan awal rintisannya hanya bermodal 4 pasang jalak Uren.
Karena hobi menjadi sudah mendarah daging, maka Dia lantas mengembangan dengan serius, disamping juga mendapat dukungan orang tua agar usaha itu lebih di tekuni. Alhasil usaha ini di lembangkan hingga menjadi 10 pasang induk dan telah mengeluarkan piyik-piyik.
Ia menjelaskan dari hasil breeding yang di kembangkannya sudah banyak menghasilkan uang, sehingga mampu memberikan salah satu pendapatan.
Soal harga dari hasil breeding jalak urennya, Suwarno menjelaskan, piyik umur 21 hari di banderol 480.000 untuk perpasang, sedang bagi piyik yang sudah dapat makan sendiri hanya seharga 550 an ribu untuk perpasangnya.

Suwarno dan Piyik hasil breeding jalak Uren di kandang
Saya makin mantab untuk mengembangan bisnis ini, karena menjadi breeder mampu menguntungkan selain juga dapat membawa berkah serta dan berkumpul dengan keluarga “kata Suwarno.
Terpantau kegiatan beternak burung berkicau bapak berputra ini, ternyata juga mengembangkan Murai batu ekor panjang sebanyak 5 kandang.
Di akhir perbincangan Pria ini mengakui bahwa usaha burung dapat lebih di nikmati, sehingga bila saya pensiun kedepan dapat lebih fokus agar mampu sebagai jalan mengembangan perekonomian, ”kata Suwarno yang tinggal di Mertelu Kulon, Mertelu Gedangsari Gunungkidul Yogyakarta Hp. 085 228 902 252. Pur”

tambah sukses pak
Balas