Mengintip fenomena kawah ijen di Gunung Ijen Jatim


fenomena wajah gunung dan kawah ijen

Majalahburungpas.com Gunung Ijen yang berada di perbatasan Bondowoso dengan Banyuwangi Jatim memiliki keunikan tersendiri, bahkan sangat menawan, terutama ketika pengunjung dapat menyaksikan di puncak gunung  tersebut.

Gunung berapi nan cantik ini  di puncaknya terdapat kawah ijen yang menarik  untuk di lihat,Puncak Gunung Ijen merupakan salah satu dari rangkaian gunung berapi yang masih aktif di Jawa Timur, seperti halnya Gunung merapi di Yogyakarta, Semeru dan Bromo di Jawa timur pula.  

Kawasan wisata alam pengunungan ini  setiap waktu mampu menyedot wisatawan domestic dan manca negara, sebab bagian dari keunikan kawasan ini terdapat kawah Ijen yang masuk sebagai cagar alam taman wisata Ijen. Lokasinya terletak di Kecamatan Licin, Kab. Banyuwangi, juga masuk Kecamatan Klobang, Kab. Bondowoso Jawa timur.

Banyak yang sudah tahu atau mungkin anda malah belum tahu, bahwa ketinggian gunung ini sekitar 2.360 DPL, Selain kawasan memiliki panorama menawan, yang berupa kawah.

Kawah ini berada di tengah kaldera yang amat luas terutama Pulau Jawa. Para peneliti mencatat luas kaldera sekitar 20 km, dan kawahnya sekitar 970an meter kali 600, dengan kedalaman 300 san meter, yang terletak bawah dinding-dinding kaledera raksasa,  tersebut.

Berbicara kawah ijen secara detail, suhu kawahnya mencapai 200 derajat celcius dan merupakan kawah yang memiliki derajat keasaman yang tinggi,  sehingga merupakan kawah teringgi dengan keasamannya serta tercatat tertinggi di Dunia.

Seperti  terlihat dalam pada Foto ini kawah Ijen yang berwarna hijau kebiruan yang di pagari dengan dinding batu yang unik,dan di sinarinya matahari di saat pagi akan mampu membuat decak “kagum atas ciptaanNya.

Suhu udara di sekitar kawah ijen terkadang mencapai 1,5 derajat hingga 11 derajat, dengan suhu yang demikian ini, tentu saja tumbuhan yang mampu hidup hanya cemara Gunung, Bunga edelwais, serta beberapa tanaman langka lainnya.

Kawah besar yang berwarna hijau kebiruan tersebut  setipa,saat juga ada kabut,selain dan asap belerang. kwasan ini sangat unik dan menarik serta menakjubkan bila di saat pagi, terlebih matahari yang terbit dari ufuk timur juga merupakan pemandangan dan fenomena alam yang sangat cantik. 

TAMBANG BELERANG MENGAGUMKAN

Ketika majalahburungpas.com ini berhasil melihat salah satu aktifitas di kawasan wisata alam dan gunung ini terdapat kegiatan penambangan belerang yang di lakukan oleh warga setempat dengan peralatan sedehana, bahkan sangat tradisional. Penambang tersebut mampu mengangkat belerang dari dasar kawah, yang cukup terjal serta sulit.

Menariknya para pencari tambang  yang hanya memanfaatkan lenturan belerang saja mampu menjadikannya sebagai bagian dari usaha yang menghasilkan, walaupun harus menatang mara bahaya, selain melawan suhu yang sangat dingin.

Hasil kerja pengambilan bongkahan belerang berwarna kuning kemerahan yang telah membeku tersebut, merupakan dari gas vulkanik yang di dalamnya ada kandungan sulfur yang berguna untuk kepentingan manusia.

Terpantau dan atas pengakuan para penambang, walaupun dalam mencari bongkahan belerang itu cukup sulit dan terjal, selain harus berjalan 2,5 s/d 3  km, tetapi mereka enjoy saja, bahkan sehabis memperoleh hasil tambangnya barang di pikul, dan tampak seperti pada gambar ini. “team redaksi/Sgt” 

Sharing Berita

Berita Terkait


Tidak Ada Komentar


Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi