Tips Memilih kenari yoksher dan Kenapa breeding kenari yoksher sangat menjanjikan ?


SEPASANG BURUNG KENARI YANG SIAP DI TERNAK

Majalahburungpas.com berawal dari coba-coba Bowo Pramono peternak burung kenari di Gamping Sleman bisa meraih sukses, sehingga dirinya leweat media ini bertukar pengelaman kepada kicau mania terutama penghobi kenari. Berikut yang mungkin dapat pemirsa ketahui atau ikuti.

Pertama perawatan: Burung Jenis Yogser ini memerlukan perawatan khusus,ekstra khusus, dan harus dipelajari benar benar, jika orang awam burung ini bisa mati jika tidak mengetahu bagaimana merawatnya, karena musim di Eropa itu ada 4  musim, dan masih adaptasi dengan lingkungan ,karena disana ada musim dingin jadi disini burung kenari jenis ini mesti diberi AC.

Kemudian makanan burung harus super dengan menu menu tambahan,jangan sampai burung ini sampai terkena matahari langsung dan terlalu lama, maksimal 15 menit  terkena sinar matahari, kelamaan bisa mati, lalu ditempatkan ditempat yang sangat teduh.

Permintaan burung Yogser di Indonesia sampai saat ini masih tinggi,kalau datang dalam 1 box isinya 100 ekor yang hidup hanya 30 ekor, resikonya 70 ekornya mati.karena Yogser di Indonesia tidak mungkin hidup lama.

Begitu datang di Indonesia, sudah ada member member ,kalau saya sukanya membeli yang jantan dengan harga 7 juta sedang kan yang betina dengan harga 4,5 juta perekor , padahal belum tentu hidup saat dibawa.

Saat ini burung kenari yogser yang saya miliki ada 20 ekor yogser indukan, indukan 10 ekor ini yang produksi ada 5 ekor, untuk anakan selalu sudah dipesan orang.

Harga anakan yang saya jual :

Kenari Yogser F1 anakan umur 25 hari  Rp.1250.000

F2 Rp 2.250.000

F3 Rp 3.000.000

F4 Rp 4.000.000 sampai 5 juta

Kenapa breeding kenari yoksher sangat menjanjikan, karena jika kita mempunyai anakan F3  sebanyak 3 ekor saja penghasilan bisa 10 juta perbulan, karena harga standard nasional, karena kenari luar negeri harga juga mengikuti kualitas burung istimewa.

Keistimewaan kenari breeding tempat saya dibandingkan dengan yang lain yaitu:

1. Yogser dengan postur tubuh yang bagus

2 .Suara keras dan ada cengkoknya

3 .bisa dikawinkan

Harga Yogser yang saya jual paling murah Rp 3 juta yang anakan F3

Potensi pasar kenari jenis Yogser , saat ini menurut Bowo saat ini sampai tidak bisa memenuhi pasar, kunci sukses nya selama ini  ulet dan tekun, semangat tinggi pantang menyerah, dan cara memasarkan tidak dijual dipasar bebas tapi khusus pengemar kenari dan untuk lomba(kenari lapangan) dan siap tanding (berbagai ketegori lomba)

Suara Kenari Yogser yang paling disukai konsumen dan pengemar, suaranya mengkristal dan suaranya panjang.

Suka dukanya : paling sulit breeding kenari jenis ini adalah kendala cuaca dan musim , kalau dukanya itu relatif , karena hanya memerlukan perawatan khusus pada burung kenari jenis yogser ini.

Cara memilih burung kenari yogser bagi pemula:

  1. Postur (besar dan panjang)
  2. Mata indah bersinar
  3. Kaki panjang

'liputan patma witana

Sharing Berita

Berita Terkait


Tidak Ada Komentar


Tinggalkan Komentar


*) Wajib Diisi